Disney Kembali Merugi Lewat Proyek Film ‘Tron: Ares’
![]() |
| Tron: Ares. (Credit: DisneyPlus) |
Setelah sebulan nongol di bioskop, Tron: Ares kayaknya harus menerima nasib kurang enak: film ini susah banget nyampe angka $150 juta secara global. Review yang masuk juga campur-campur, tapi soal pendapatan… jauh dari harapan Disney. Padahal, Tron: Legacy (2010) dulu masih bisa dapet sekitar $100 juta di pasar domestik, walaupun waktu itu Disney tetap nganggap hasilnya mengecewakan.
Yang lucu, Legacy justru baru dianggap “cult classic” bertahun-tahun setelah rilis, gara-gara gaya visualnya yang futuristik dan musik Daft Punk yang ikonik banget. Kesuksesan jangka panjang itulah yang mungkin bikin Disney pede ngelanjutin franchise ini lewat Tron: Ares di 2024. Sayangnya, keputusan buat bikin Ares sebagai sekuel yang berdiri sendiri tanpa Joseph Kosinski sebagai sutradara atau musik dari Daft Punk banyak yang bilang jadi salah satu alasan kenapa film ini nggak nge-hype.
Film Ares sendiri disutradarai Joachim Rønning dan dibintangi Jared Leto, dengan bujet produksi sekitar $220 juta. Tapi pendapatannya cuma sekitar $139 juta di seluruh dunia. Hitung-hitungan kasarnya, Disney bisa rugi sampai $130 juta. Jadinya, film ini masuk daftar kegagalan terbesar Disney dalam satu dekade terakhir.
Yang bikin makin nyesek, Tron: Ares sekarang malah kalah dari John Carter (2012) film yang sering banget disebut sebagai “kegagalan box office terbesar sepanjang masa”. Walaupun John Carter rugi sekitar $260 juta, setidaknya film itu masih bisa ngumpulin lebih dari $280 juta secara global. Itu pun masih dua kali lebih tinggi dibanding pendapatan Ares saat ini.
Dengan hasil se-suram ini, banyak orang mulai mikir kalau Tron: Ares mungkin bakal jadi penutup franchise Tron di layar lebar. Apalagi Disney lagi masuk masa-masa berat, soalnya film besar mereka seperti Captain America: Brave New World, Thunderbolts, dan Snow White juga performanya nggak sesuai harapan.
Tapi ya, nggak semuanya gelap. Masih ada titik terang buat Disney. Live-action Lilo & Stitch berhasil tembus lebih dari $1 miliar, dan Zootopia 2 plus Avatar: Fire and Ash diprediksi bakal bantu ngangkat kondisi finansial mereka beberapa tahun ke depan.
Baca Juga: Brainiac Dikabarkan Jadi Musuh Utama di ‘Man of Tomorrow’
Meski dihujani kritik, Tron: Ares tetap punya nilai plus. Musik orisinal dari Nine Inch Nails dan visual garapan Jeff Cronenweth banyak dipuji. Sayangnya, hal-hal keren itu belum cukup buat ngangkat film ini dari label “flop” setidaknya untuk sekarang.
